Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bagian Organ Tubuh Ikan Yang Diamati Dalam Kegiatan Anatomi Ikan

Anatomi ikan adalah kegiatan untuk mempelajari tentang organ-organ dalam suatu organisme ikan. Anatomi ikan merupakan dasar dalam mempelajari jaringan tubuh, penyakit dan parasit, sistematika, dan sebagainya. Bentuk dan letak setiap organ dalam antara satu spesies ikan dapat saja berbeda dengan spesies ikan lainnya. Hal ini disebabkan adanya perbedaan bentuk tubuh, pola adaptasi spesies ikan tersebut terhadap lingkungan tempat mereka hidup, atau stadia dalam hidup spesies tersebut.
 
 
Beberapa organ yang dapat diamati secara anatomis pada tubuh ikan antara lain:
  • insang,
  • jantung,
  • mata,
  • telinga,
  • gelembung renang
  • darah, dan lain-lain  
 
Dua tindakan pengamatan yang dilakukan untuk mengamati anatomis ikan yaitu:
  • Inspectio = mengamati dengan tidak mempergunakan alat bantu.
  • Sectio = membuka dinding badan untuk mengamati bagian dalam tubuh ikan.  
 
A. Jantung
Jantung ikan berfungsi sebagai alat transportasi enzim, nutrisi, oksigen, karbondioksida, garam-garam, antibodi (kekebalan) dan senyawa N dari tempat asal ke seluruh bagian tubuh ikan. Jantung ikan terletak di perikardial disebelah posterior insang. Kontraksi otot jantung ikan yang ditimbulkan sebagai sarana nengkonversi energi kimiawi menjadi energi mekanik dalam bentuk dan aliran darah.  
 
B. Gelembung Renang
Ikan bisa mengapung di air dengan mudah karena memiliki organ yang disebut gelembung renang. Gelembung renang berisi gas (oksigen dan nitrogen), yang bisa menetralkan berat ikan sehingga sama dengan berat jenis air sekitarnya. Udara masuk dan keluar melalui mulut dan esophagus ikan, sehingga gelembung renang bisa mengembang dan mengempis. Tetapi beberapa ikan mengisi udara pada gelembung renangnya melalui pembuluh darah. Pada jenis ikan tertentu gelembung renang juga berpungsi sebagai alat pendengaran, karena gelembung renangnya berhubungan dengan sistim pendengaran melalui rangkaian tulang kecil yang disebut tulang weber.  
 
C. Telinga Ikan
Telinga ikan terletak didalam tengkorak dan tak terlihat dari luar. Tidak hanya berpungsi sebagai alat pendengar, tetapi juga bisa membantu merasakan perubahan arah dan kecepatan saat berenang. Telinga dalam ikan meliputi 3 saluran melingkar yang peka terhadap perubahan tekanan. Dipangkal saluran terdapat otolit, yaitu tulang padat yang terapung dalam cairan. Otolit akan tenggelam dalam cairan saat tubuh ikan terkena gelombang bunyi. Ketika tenggelam oyolit menyentuh sel rambut indra yang selanjut nya mengirimkan implus ke dalam otak.  
 
D. Mata Ikan
Ikan mempunyai mata dikedua sisi kepalanya yang bisa mengawasi keadaan sekitarnya. Hal itu memberikan perlindungan lebih pada ikan dari pemangsa. Ikan memiliki pandangan 3 dimensi yang sempit, ikan memfokuskan pandangan pada benda yang ada didepan nya dengan menggerakkan lensanya maju dan mundur. Gerakan ini dilakukan oleh otot yang bernama tetraktor lentis. Untuk melihat benda jauh, tetraktor lentis berkontraksi sehingga lensa tertarik ke belakang. Untuk melihat benda dekat, tetraktor lentis akan melakukan relaksasi sehingga lensa maju mendekati moncong.  
 
E. Insang
Ikan bernapas dengan menggunakan insang, terdiri atas tulang yang menopang filamen-filamen. Tiap filamen terdapat lamela-lamela yang mengandung ratusan pembuluh darah kapiler. Air yang mengalir melalui insang langsung dihisap oksigennya oleh arteri menuju ke jantung. Darah yang mengandung karbon dioksida di alirkan ke lamela oleh vena keluar tubuh. 
 
F. Darah Dingin Dan Darah Panas
Kebanyakan ikan disebut berdarah dingin. Karena panas tubuh nya sebagian besar terbuang melalui insang sehingga suhu tubuhnya sama dengan air. Tetapi beberapa ikan mampu menyimpan panas tubuhnya karena ikan tersebut memiliki suatu sistim yang disebut rate milabile atau jalinan ajaib. Otot ikan berdarah panas bisa menghasilkan lebih banyak tenaga karena panas tubuhnya tetap.
 
Demikian ulasan singkat tentang bagian organ tubuh ikan yang diamati pada kegiatan anatomi ikan. Dimuat berdasarkan makalah biologi perikanan yang di terbitkan pada "http://biologiperikanan-aan.blogspot.com/2013/12/biologi-perikanan.html". Gambar dimuat berdasarkan penelusuran google gambar dengan kata pencarian "anatomi ikan, perlakuan anatomi ikan, pengamatan organ ikan, jenis organ tubuh ikan". Sekian, semoga dapat menjadi repferensi bacaan yang bermanfaat! Terimakasih.


close